Hari ini melanjutkan sesi membersihkan rumah. Kali ini fokus kepada gudang yang sudah bertahun-tahun tidak dijamah.
Buku angkatan LaMuMo, Yayasan Pendidikan Jayawijaya Tembagapura 2001/2002 |
Tidak sengaja menemukan buku kenangan semasa sekolah di Yayasan Pendidikan Jayawijaya Tembagapura, Papua! Saat itu kami menyebutnya buku tahunan atau year book. Menurut pengamatan saya, dalam sejarah YPJ yang lahir pada 7 Agustus 1973 belum mengenal nama angkatan, melainkan menggunakan tahun kelulusan ketika sudah menginjak kelas IX atau 3 SLTP. Semua itu berubah ketika memasuki tahun 2000.
Penggunaan nama angkatan dirintis oleh kakak angkatan 2 tahun di atas kami, angkatan 1999/2000 dengan nama angkatan, yaitu Kemp Xylon. Tidak hanya itu, mereka adalah yang pertama kali membuat buku tahunan untuk dijadikan kenangan setelah lulus dari YPJ Tembagapura, melanjutkan jenjang pendidikan selanjutnya di luar Tembagapura. Hal itu tentunya menginspirasi para adik kelas untuk membuat buku kenangan di masa yang akan datang. Angkatan 2000/2001 merupakan angkatan kedua yang menggunakan nama angkatan, yaitu Nemang Kawinol.
Angkatan La Muchacha Montana, disingkat LaMuMo, merupakan angkatan ketiga yang meneruskan tradisi yang sudah dilakukan oleh kakak-kakak sebelumnya. Arti dari La Muchacha Montana sendiri adalah "Anak Gunung". Saya lupa bagaimana cerita asal mula kami menemukan nama tersebut dan mengapa bisa sepakat. Apa karena efek dari menonton Monchichi di Cartoon Network?
hallo.. mau tanya, kalo boleh tau kamu sekolah di YPJ mulai dari tk atau gmn ya? kebetulan aku juga sekolah di YPJ tapi waktu TK:D dan kebetulan lagi cari temen masa kecil waktu tinggal disana hehe:D
ReplyDeleteHai, maaf baru tahu kalau ada yang comment. Iya, aku sekolah di YPJ sejak TK sekitar tahun 1991 hingga lulus SMP di tahun 2002. Kamu di Tembagapura dari tahun berapa?
Delete